LPPM | IAIN Pekalongan

Desa Manggis Gelar Rapat Pembangunan Jangka Menengah Sebagai Upaya Optimalisasi Sumber Daya

E-mail Print PDF

manggis

BREBES- Telah dilaksanakan musyawarah desa yang dihadiri oleh camat Sirampog beserta jajarannya, ketua RW, BPD, serta Tim 11 pada Selasa kemarin (8/10) yang berlokasi di aula balai desa Manggis. Musyawarah ini bertema “ Rapat Pembangunan Jangka Menengah” yang bertujuan untuk mengoptimalkan sumber daya guna membangun desa agar lebih maju dan berkembang.

Dalam  sambutannya,  kepala desa Manggis menuturkan     bahwa  untuk menjadi perangkat desa minimal harus memiliki ijazah S1 dan mampu menguasai IT. Hal ini bertujuan untuk memanfaatkan sumber daya manusia yang unggul sehingga dapat bekerja dengan optimal dan menghasilkan output yang baik.

Selanjutnya beliau juga menuturkan “Sekarang itu jaman modern, kita akan tertinggal jika tidak mengikuti zaman karena sekarang serba online“ menurut beliau sebaiknya perangkat desa berasal dari desa itu sendiri karena yang akan membangun desa masyarakatnya sendiri. jangan sampai masyarakat luar yang berkontribusi. “untuk sistem rekrutmen, kami berbasis komputer karena nantinya kita ya setiap hari selalu bekerja dengan menggunakan komputer” sambung beliau.
(Kelompok 50 Desa Manggis Kec. Sirampog Kab. Brebes - Berita Minggu Ke 1)